pelatihan budidaya sayur di perkotaan

Lahan yang sempit di Kota Yogyakarta tidak membuat warga kota kehabisan ide untuk membudidayakan Tanaman Sayur Mayur di lingkungan rumahnya. Kelurahan Pandeyan memfasilitasi warganya yang ingin tahu dan belajar lebih jauh tentang cara budidaya sayur-mayur di lahan yang sempit lewat Pelatihan Budidaya sayur di perkotaan. Budidaya sayur di perkotaan merupakan salah satu Program Kota Yogyakarta yang bertujuan agar warga kota juga dapat menikmati hasil sayuran dari lahan sendiri.

Pelatihan yang dilaksanakan Tanggal 11 – 14 Maret 2020 ini berisi materi tentang Budidaya Sayur,Budidaya dan Pengolahan Hasil Lidah Buaya dan pertanian Organik, serta Praktek membuat media tanam serta Praktek pembuatan bibit tanaman. Materi tersebut disampaikan oleh instruktur Bp.Eka Yulianta dan Bp.Untung wijanarko dari Tani Organik Merapi.

Pelatihan yang berlokasi Kelurahan Pandeyan diikuti peserta dari perwakilan RW dan perwakilan TP PKK Kelurahan Pandeyan. Lurah Pandeyan,Bp.Sri Suparbiyono.S.T, dalam sambutan pembukaan pelatihan menyampaikan harapannya setelah pelatihan ini selesai peserta dapat mengaplikasikannya di lahan sekitar rumahnya masing-masing.