LANSIA KELURAHAN PANDEYAN PERINGATI HARI IBU

“Surga berada di telapak kaki ibu, sebuah kalimat yang bukan hanya wujud penghargaan untuk ibu tapi juga menggambarkan betapa hebatnya perjuangan ibu untuk anak-anaknya”

Ada sesuatu yang istimewa dalam Kegiatan Roadshow senam Lansia yang biasanya  diselenggarakan setiap bulan di wilayah Kelurahan Pandeyan. Kegiatan senam lansia tanggal 22 Desember 2018 diselenggarakan di wilayah RW 07 Kelurahan Pandeyan bertepatan dengan peringatan Hari Ibu yang ke-90. Senam  lansia diikuti ratusan lansia yang dikoordinir Komisi Lansia “Seger Waras” Kelurahan Pandeyan. Para lansia dengan semangat mengikuti kegiatan senam lansia, sejak Pukul 06.00 wib sudah siap di lokasi.

Selain senam lansia juga ditampilkan kemahiran ibu-ibu lansia bermain kolintang dengan lagu nostalgia dan lagu daerah, salah satunya lagu Injit-injit semut. Pentas tari “Slenco” yang diperagakan oleh para lansia juga tidak kalah menarik, tari komedi yang membuat tersenyum para lansia karena gerakannya yang lucu ini menjadi hiburan tersendiri.

Dalam sambutannya, ibu Sulasmi, SIP, MSi selaku lurah pandeyan mengapresiasi semangat para lansia dan dukungan seluruh warga masyarakat dalam acara senam bersama, mengingatkan kembali jasa-jasa ibu yang telah merawat dan membesarkan kita semua, memperingati hari ibu dengan berkarya untuk masyarakat dan bangsa.

Acara ditutup dengan pembagian doorprize dari sponsor.

(surya)